FORMULASI STRATEGI DENGAN MEMPERTIMBANGKAN FAKTOR BAURAN PEMASARAN (MARKETING MIX)

  • Sunyoto Sunyoto

Abstract

Strategi pemasaran sesuai dengan kondisi lingkungan yang ada sangat diperlukan untuk memberikan kepuasan terhadap keinginan dan kebutuhan konsumen. Berdasarkan analisis SWOT, dan matrik QSPM didapat bentuk strategi pemasaran pada UKM industri kerajinan genteng yang dibagi dalam dua kelompok yaitu kelompok skala kecil dan kelompok skala besar dari faktor internal dan eksternal dengan mempertimbangkan marketing mix antara lain; a) kebijakan produk pada kelompok skala kecil dengan mempertahankan kualitas produk yang sudah ada atau bisa memilih untuk beralih usaha membuat produk selain genteng, sedangkan pada kelompok skala besar strategi yang perlu dilakukan mengembangkan usaha dengan membuat variasi dan inovasi produk sesuai dengan keinginan konsemen. b) kebijakan distribusi; pada  kelompok usaha ini dengan membuat jaringan atau menjalin relasi, memanfaatkan koperasi serta memperluas lokasi usaha. c) kebijakan harga; meyeragamkan harga sesuai dengan tipe produk dari masing-masing pengrajin melalui koperasi, pemasaran produk di kelola oleh koperasi yang ada. d) kebijakan promosi; dengan adanya kemajuan teknologi informasi sekarang ini bisa dimanfaatkan sebagai sarana memperkenalkan produk-produk baru maupun lama yang di produksi. e) kebijakan Orang; mengingat kemampuan manajerial dalam mengelola usaha yang masih rendah, maka perlu adanya pengembangan SDM baik melalui pelatihan-pelatihan maupun penyuluhan terhadap para pengrajin. f) kebijakan proses; ditekankan pada teknologi produksi dengan berusaha menekan biaya produksi oleh karena itu perlu adanya inovasi atau perlu memodifikasi alat pengolahan bahan.
Published
2015-01-07
How to Cite
[1]
S. Sunyoto, “FORMULASI STRATEGI DENGAN MEMPERTIMBANGKAN FAKTOR BAURAN PEMASARAN (MARKETING MIX)”, SISTEM, vol. 10, no. 3, pp. 1-9, Jan. 2015.
Section
Articles